Cara Root Galaxy Mega 5.8 GT-i9152 4.2.2 Jelly Bean
Mungkin setelah anda mendapatkan OTA update pada
Galaxy Mega 5.8 GT-i9152 anda mencari cara untuk bisa mendapatkan akses root,
Maka Kali ini kami akan membagikan totorial untuk melakukan root pada Samsung Galaxy Mega 5.8 dengan official firmware Android
4.2.2 Jelly Bean. Dengan mendapatkan akses root kelak anda bisa melakukan
hal-hal seperti menginstal Custom recovery (CWM atau TWRP), menginstal Custom
ROM, menginstal aplikasi yang membutuhkan akses root
terlebih dahulu, overclock, dan lain-lain.
Tanpa basa-basi lagi langsung saja simak beberapa
syarat yang harus anda perhatikan dan laksanakan kumandan!
- Hanya untuk smartphone dengan merk Samsung tipe Galaxy Mega 5.8 GT-i9152. Jangan nakal, jangan dicoba di perangkat lain.
- Saya kira anda pasti sudah tahu jika ROOTING bisa menghilangkan garansi, tapi bisa kok diatasi dengan unroot/mengisntal official firmware lagi.
- Baterai minimal 70%.
- Aktifkan mode USB debugging.
- Karena kita menggunakan PC maka instal driver USB samsung terlebih dahulu.
- Tanggung jawab sepenuhnya ada di tangan anda !
Cara Root Galaxy Mega 5.8 GT-i9152 yang menjalankan Android 4.2.2 Jelly Bean
Download software berikut:
-Caranya pada saat handphone dalam kondisi mati -> Tekan dan tahan Volume Down + Home + Power
2. Jalankan software Odin di PC/laptop sebagai administrator.Saya menggunakan Oding versi 3.09
3. Sambungkan Samsung Galaxy Mega ke PC/laptop via kabel USB.
4. Pada Odin pastikan Auto Reboot dan F. Reset Time are dicentang.
5. Klik tombol AP dan upload file Root package I9152-JB_4.2.2 boot.tar yang telah di download sebelumnya.
6. Klik tombol Start untuk memulai proses rooting. Ketika proses selesai, Odin akan menampilkan pesan PASS!! dan Samsung Mega akan otomatis restart.
Selesai!! Jika tidak ada masalah maka Samsung Mega sudah dalam konsisi root.
Untuk memastikan bahwa Samsung Mega sudah dalam kondisi root, install aplikasi Root Checker dari Google Play Store dan jalankan aplikasi tersebut.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar