Cara Root hp Samsung Galaxy note 5

Diposting oleh Unknown

Langkah-langkah Root hp Samsung galaxy note 5




Adalah artikel yang akan kami bahas dalam edisi kali ini. Seperti yang kita ketahui semua bahwa samsung galaxy note 5 ini tergolong ponsel yang memiliki performa gahar. Dibekali dengan tehnologi jaringan anti leletnya dan juga dibekali dengan dapur pacu RAM yang sebesar 4GB ini sangat handal digunakan untuk multitasking android dan kegiatan multimedia anda.

Namun masih saja ada yang ingin melakukan rooting pada ponsel super canggih ini, namun kebanyakan dari pemilik ponsel canggih samsung galaxy note 5 ini melakukan penggantian custom room maupun menghilangkan aplikasi tak penting didalam ponselnya agar terlihat lebih bersih. Dan bagi anda yang mungkin kebetulan pemilik ponsel tersebut dan ingin melakukan root, dibawah ini kami berikan tutorialnya.



Persiapan sebelum root samsung galaxy note 5

  • Pastikan anda melakukan backup rom sebelum melakukan rooting
  • Pastikan baterai atau daya ponsel sudah diatas 80% atau penuh
  • aktifkan mode debug di menu setting-about phone-tekan build number 8 kali dengan cepat dan aktifkan debugging mode
  • Aktifkan OEM, namun jika ponsel anda tidak terdapat pilihan OEM silahkan dilewati



oem mode note 5

Yang harus didownload


  1. Download ODIN via http://forum.xda-developers.com/showthread.php?t=2711451
  2. Download USB Driver via https://www.androidfilehost.com/?fid=24052804347793630
  3. Download noble kernel via http://galaxynote5root.com/root-kernels/

Cara Root

Langkah 1


  • Matikan Galaxy Note 5 Anda
  • Lalu tekan dan tahan"tombol volume down + tombol daya + tombol home (tengah) secara bersamaaan, lalu tunggu hingga muncul warning/peringatan lalu lepaskan


Langkah 2
Sambungkan Galaxy Note 5 Anda ke komputer Menggunakan kabel USB

Langkah 3

Download file berikut

Download Odin klik - link

Unduh Aouto root klik - link

Download USB Driver Galaxy Note - link

Langkah 4
  • Pertama-tama unzip file Odin 
  • Setelah file odin di unzip maka akan terdapat beberapa file 
  • Selanjutnya klik 2 kali pada file Odin.exe untuk Menjalankannya
  • Setelah itu maka ID COM akan berubah menjadi biru 
Jika tidak berubah ulangi langkah dan ganti denga USB driver yang beda.


Langkah 5


  • Pilih"AP"
  • Lalu pilih file kernel auto yang Sebelumnya sudah Anda download
  • Lalu tekan"START"

Langkah 6


  • Setelah selesai Anda akan melihat pesan "PASS" itu bermakna proses root lulus
  • Dan ponsel Anda akan reboot 
  • Selesai
Note 
Langkah selanjutnya setelah ponsel restart,Anda cukup jalankan Apk SUPERSU dan berikan izin


{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar